Viral Mobil Terbawa Arus Deras, Sopir Nekat Terobos Banjir

JAKARTA, iNews.id - Viral pengendara mobil nekat menerobos banjir. Nahas, mobil beserta pengendaranya terbawa arus banjir yang deras.
Dalam video, peristiwa itu dilaporkan terjadi di Situ Kampung Nawit, Bekasi, Selasa (4/3/2025) pagi.
Tampak, mobil berwarna silver itu nekat menerjang banjir meski warga sudah memperingatkannya.
"Pak turun Pak, turun," teriak warga.
Saat mobil mulai terbawa arus yang menuju ke sungai, pengendara berhasil keluar. Pengendara mencoba berenang menuju tepian.
Sesekali sang pengendara hilang dari pandangan dan membuat warga yang menyaksikan panik. Sementara mobil juga sudah tidak diketahui keberadaannya.
Warga yang menyaksikan tidak bisa berbuat banyak karena aliran sungai yang sangat deras.
Belum diketahui pasti apakah pengendara tersebut berhasil diselamatkan atau tidak.
Seperti diketahui, hujan deras yang mengguyur Bekasi sejak Senin (3/3/2025) malam menyebabkan beberapa wilayah terendam banjir. Sejumlah titik terdampak banjir cukup parah.
Editor : Edy Irawan