get app
inews
Aa Read Next : Jual Gas LPG Oplosan, Pemuda di Bima Diringkus Polisi, Begini Prakteknya

Hadiah Rp30 Juta, Calon Anggota DPD RI Dapil NTB Gelar Lomba Lari Maraton Tingkat Umum dan Pelajar

Minggu, 27 Agustus 2023 | 16:23 WIB
header img
Calon anggota DPD RI Dapil NTB Hj. Nurhaidah, saat foto bersama para peserta juara. (Foto: iNewsBima.id)

BIMA, iNews.id - Calon anggota Dewan Perwakilan Daeran (DPD) RI Dapil Nusa Tenggara Barat (NTB) 2024, Hj. Nurhaidah menggelar kegiatan lomba lari maraton tingkat pelajar dan umum, Minggu (27/8/2023). 

Kegiatan tersebut diikuti oleh 3 Daerah di NTB yakni Kabupaten Bima, Kota Bima dan Kabupaten Dompu. Lomba lari maraton ini dibagi 4 kategori yaitu peserta umum putra dan putri, peserta pelajar putra dan putri. 

"Peserta umum putra dan putri sebanyak 350 orang. Sementara untuk peserta pelajar putra dan putri sebanyak 250 orang," kata Hj. Nurhaidah saat diwawancara oleh media ini saat acara berlangsung. 

Lomba lari maraton di 4 kategori umum dan pelajar ini di sponsori tunggal oleh Hj. Nurhaidah, yang diadakan di wilayah Kecamatan Sape, Kabupaten Bima. 

Lomba lari maraton ini dimulai pada pukul 07.00 wita. Untuk peserta umum, titik star di depan Gedung Serba Guna (GSG) Sape, menuju Dusun Wuwu Bugis lintas jalan raya sangiang, Desa Na'e, Rasabou, Naru Timur, dan finis kembali di GSG Sape. 

"Kemudian untuk peserta pelajar, star di Lapangan Desa Sangiang menuju garis finish di GSG Sape," jelasnya. 

Para peserta pemenang lomba, Calon anggota DPD Dapil NTB Nurhaidah, telah menyediakan hadiah dengan total uang tunai Rp30 juta untuk dibagi ke semua kategori. 

"Selain juara 1, juara 2 dan juara 3, saya juga memberikan pada peserta yang masuk harapan 1 sampai 12 di masing-masing kategori," terang Nurhaidah. 

Nurhaidah yang merupakan putri asli Desa Sari, Kecamatan Sape, Kabupaten Bima ini, tak henti-hentinya memberikan support dan dukungan pada setiap kegiatan lomba olahraga, terutama pada momen HUT RI ke-78. 

Kontribusinya dalam setiap ajang olahraga patut diberikan apresiasi. Tak hanya itu, ia pun memiliki hati yang peka terhadap kondisi masyarakat yang mengalami kesusahan. 

"Mari kita mendukung setiap kegiatan olahraga, demi mencari bibit atlet yang bisa dibanggakan oleh daerah," ajaknya 

 

Editor : Edy Irawan

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut