get app
inews
Aa Read Next : Kembali Raih Unsur Pimpinan DPRD Lobar, Nasdem Masih Rahasiakan Calon Kepala Daerah

Beramal di MotoGP 2023, Notaris Muda Asal Bima Bagikan 15 Tiket Gratis

Minggu, 15 Oktober 2023 | 23:39 WIB
header img
Notaris Muhammad Gufran, SH.,M.Kn saat membagikan tiket gratis di sejumlah warga yang kesulitan membeli tiket. (Foto: iNewsBima.id)

LOMBOK, iNews.id - Sebanyak 15 tiket MotoGP Mandalika, Nusa Tenggara Barat (NTB), dibagi secara gratis oleh Notaris Muhammad Gufran, Minggu (15/10/2023).  

Belasan tiket tersebut dibagikannya pada sejumlah warga Bima, Dompu, maupun warga Lombok yang belum memiliki tiket masuk, di bundaran depan Bandara Internasional Lombok (BIL).

Diakui Notaris muda yang tinggal di Kelurahan Pane, Kecamatan Mpunda Kota Bima ini, bahwa dirinya sengaja memesan tiket lebih banyak untuk diberikan pada warga yang kesulitan masuk karena tak mampu membeli tiket. 

"Dari awal saya sudah niat untuk membeli tiket lebih banyak, guna membantu saudara kita yang ingin menyaksikan secara langsung balapan MotoGP," ungkapnya. 

Dari 15 tiket yang dibagikan, 10 tiket Zona D, 2 tiket Zona B dan 3 tiket Zona A. Tiket-tiket ini dibelinya dari sisipan sebagian rezekinya selama ini. Harga tiket MotoGP yang sulit dijangkau oleh masyarakat kecil, membuat dirinya terketuk hati untuk membantu. 

"Meski ini hanya segelintir orang, namun cukup saya rasakan kedamaian dari hati mereka, karena bisa menyaksikan secara langsung MotoGP dan melihat dari dekat para pembalap," kata Gufran, usai membagikan tiket di depan Bandara Internasional Lombok (BIL). 

Sementara itu, sepasang muda-mudi yang mendapat kebagian tiket gratis itu, sangat berterima kasih. Terlihat dari wajahnya, cukup senang bahagia saat memasuki penjagaan ketat di pintu utama sembari menunjukkan gelang (tiket). 

"Awalnya saya kebingungan cara mendapatkan tiket, tapi alangkah kagetnya saya dikasih tiket gratis oleh seseorang. Semoga kebaikannya mendapat balasan dari Allah," ucap warga Lombok, Azhar, sembari bergegas pergi bersama pacarnya menaikki sepeda motor menyaksikan balasan MotoGP di Zona D.

Editor : Edy Irawan

Follow Berita iNews Bima di Google News Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut