Meski banyak yang berharap menempuh pendidikan di sekolah yang berprestasi itu, namun untuk masuk ke MAN 2 Kota Bima harus melalui seleksi ketat.
"Kami berharap pada Pemerintah Provinsi NTB, untuk memberi bantuan pembangunan 4 ruang kelas belajar, Laboratorium, dan aula sekolah. Rencananya kedepan, kami ingin menerima lebih banyak lagi siswa yang masuk ke sekolah ini," tuturnya.
Sebagai sekolah yang banyak diminati, MAN 2 Kota Bima sesungguhnya masih banyak gedung tua yang harus diperbaiki atau direhap.
"Ada 7 lokal bangunan dari utara menghadap ke selatan dibangun dari tahun 1976. Jadi ruangannya butuh direhap. Selain itu, atap bangunan tersebut sudah banyak yang bocor, dan sangat mengganggu sekali proses kegiatan belajar mengajar disaat musim hujan," ungkap Mukhtar.
Editor : Edy Irawan