Lombok FC Akan Jalani Traning Camp di Barcelona, Dua Talenta Muda Terbaik P. Lombok Ikut Diboyong

Muzakir
Tim muda Lombok FC usai persiapan menatap Liga 3 Asprov NTB 2023/2024.

MATARAM, iNews.id - Lombok Football Club (Lombok FC) terus melakukan persiapan menatap Liga 3 Asprov NTB 2023/2024. Sejak tanggal 21 Mei 2023, tim senior klub berjuluk "Kijang Rinjani" itu telah memulai melakukan kegiatan Pra-TC di ISA SOCCER ACADEMY, Cibubur, Bogor, Jawa Barat.

Chairman Lombok FC, H. Bambang Kristiono (HBK) menjelaskan, bahwa Pra-TC ini dilaksanakan dalam rangka evaluasi dan seleksi pemain yang akan masuk skuad utama, sebelum mereka dikirim TC ke P. Lombok, untuk persiapan menghadapi gelaran kompetisi Liga 3 Asprov NTB 2023/2024.

"Ini adalah langkah serius Lombok FC dalam menyiapkan skuad terbaiknya," kata HBK, Selasa (23/5/2023).

Politisi Partai Gerindra yang menjabat Wakil Ketua Komisi I DPR RI ini menjelaskan, tercatat 14 pemain Lombok FC lama telah bergabung dalam Pra-TC tersebut, melengkapi 9 pemain yang sudah ada sebelumnya, hasil seleksi di wilayah Bandung, Jawa Barat dan sekitarnya.

Selain itu, masih akan menyusul 5 pemain lagi asal Sumatra Utara, yaitu dari Desa Kelumpang, Kecamatan Hamparan Perak,  Kabupaten Deli Serdang, yang dikenal sebagai tempat lahirnya pemain-pemain hebat asal Sumatra Utara.

Saat ini pun, Tim Talent Scouting Lombok FC masih terus bekerja untuk mencari talenta-talenta sepakbola terbaik yang berasal dari daerah tersebut.

"Di bawah kepemimpinan tim pelatih yang baru, seperti tradisi-tradisi Lombok FC sebelumnya, komitmen kami untuk mengisi skuad dengan talenta-talenta terbaik," imbuh HBK.

Editor : Edy Irawan

Halaman Selanjutnya
Halaman : 1 2 3 4

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network