BIMA, iNews.id - Bupati Bima Indah Dhamayanti Putri meresmikan Masjid Qurma Al-Mabrur yang baru selesai dibangun di Desa Soro, Kecamatan Lambu, Kabupaten Bima, Nusa Tenggara Barat (NTB) Rabu (22/3/2023).
Kehadiran Bupati Bima disambut antusias oleh Kepala Desa Soro, tokoh masyarakat, tokoh agama, dan sejumlah elemen masyarakat di desa setempat.
Pada momen tersebut, Umi Dinda (sapaan akrab Bupati Bima) menyampaikan, sebuah pusat pemerintahan selain membutuhkan infrastruktur pelayanan publik, juga membutuhkan rumah ibadah sebagai simbol peradaban, kehidupan beragama dan simbol bagaimana masyarakat Bima yang Islami.
Bupati Bima didampingi Camat Lambu Muhammad Sidik, Kabag Kesra H. Jubair, beberapa anggota DPRD Dapil Sape-Lambu dan unsur Muspika Kecamatan Lambu, dalam sambutannya mengapresiasi atas kerja keras dan semangat Panitia pembangunan masjid serta masyarakat setempat dalam membangun sarana ibadah 2 lantai seluas 15 x16 m2 yang pembangunannya dimulai tanggal 17 Februari 2020 lalu.
Ia berharap peresmian Masjid ini, tidak hanya menjadi sebuah bangunan yang berdiri kokoh di tengah-tengah masyarakat, tetapi masyarakat setempat harus rutin meramaikan dan memakmurkan masjid dengan beribadah dan mengisi Kegiatan keagamaan apalagi akan memasuki bulan suci ramadhan.
"Masuk bulan puasa, diharapkan masyarakat bisa meramaikan masjid dengan kegiatan keagamaan," harapnya
Editor : Edy Irawan